Kamis, 21 April 2011

KARAKTERISTIK UMUM UNSUR BESI

Besi adalah logam yang berasal dari bijih besi (tambang) yang banyak digunakan untuk kehidupan manusia sehari-hari dari yang bermanfaat sampai dengan yang merusakkan. Dalam tabel periodik, besi mempunyai simbol Fe dan nomor atom 26. Besi merupakan logam yang paling banyak dan paling beragam penggunaannya. Hal itu karena beberapa hal, diantaranya:

· Kelimpahan besi di kulit bumi cukup besar,

· Pengolahannya relatif mudah dan murah, dan

· Besi mempunyai sifat-sifat yang menguntungkan dan mudah dimodifikasi.

Besi yang murni adalah logam yang berwarna putih-perak, yang kokoh dan liat. Jaran terdpat bei komersial yang murni, biasanya besi mengandung sejumlah kecil karbida, silida, fosfida, dan sulfide dari besi, serta sedikit grafit. Zat-zat pencemar ini memainkan peranan penting dalam kekuatan struktur besi.



0 komentar:

Posting Komentar